.

Sunday, September 14, 2014

Beda pegunungan sama gunung dan contoh nama gunung

Pulang libur dari Salatiga, dapet cerita dari emaknya anak-anak yang dapat laporan dari pak gurunya Ayi;

Pak Guru: "Ayo siapa yang tahu apa bedanya pegunungan dengan gunung?"
Ayi: (dengan semangat) "Saya pak! ... kalau pegunungan pakai 'pe' ...kalau gunung gak pakai 'pe'"
Pak Guru: "oaalaahhhh Salsa (panggilan Ayi disekolah)....anak baru lahir aja tau kalau bedanya cuma ada 'pe'-nya..."

Merasa salah ...Ayi coba perbaiki jawaban dengan buru-buru melihat buku, tapi sekedar spontanitas saja, karena dibuku yang dia buka juga gak ada, tapi kali ini jawaban Ayi benar "...ini pak...pegunungan kalau dilihat dari jauh kelihatan banyak, kalau gunung dilihat dari jauh cuma satu"....(improvisasinya lumayan :D).

Pak Guru: "Oke sekarang satu lagi...sebutkan contoh nama gunung?"
Ayi: "Saya pak!....Gunung Kidul!"

(toweng...weng...weng..weng......Anake sopo toh iki?)


No comments:

Setting DeepCool AK400 Digital CPU fan di Manjaro Linux

  Baru rakit PC dan pakai AK400 Digital untuk CPU fannya, setelah install linux ternyata tulisan digitalnya gak tampil, cari-cari di interne...