.

Friday, May 24, 2013

Install pysdm di Manjaro Linux

Saya GUI minded, bukan apa-apa...karena ini untuk kepentingan enduser, karena kalau saya pakai tool-tool yang susah khawatir banyak pengguna makin gak mau pakai Linux. Jadi kalau pakai tools saya selalu usahakan yang GUI.

Nah salah satu tools yang saya pakai waktu di Linux adalah pysdm, yaitu python script yang dibuat untuk melakukan mounting partisi agar ketika laptop reboot akan tetap termount, ada banyak aplikasi lain, tapi saya suka sederhananya pysdm.



pysdm sejak 12.04 sudah tidak disupport lagi di ubuntu, seperti yang diterangkan di halaman ini http://askubuntu.com/questions/237066/where-is-the-pysdm-package, seperti halnya di Ubuntu di Manjaro juga tidak ada di daftar repository, setelah saya search ternyata ada di AUR, berikut linknya https://aur.archlinux.org/packages.php?ID=16992 , prosesnya :

  • Download link dengan tulisan "Download tarball" yang ada di sebelah kanan atas pada halaman tersebut.
  • Extract file yang sudah didownload tersebut, lalu masuk kedalam direktori hasil extract tersebut (pysdm), sebelum di generate edit dulu file /pysdm/src/pysdm-0.4.1/scripts/pysdm :
 #!/bin/sh

path=`dirname $0`
path=`dirname $path`
cd $path/share/pysdm
python pysdm.py

Menjadi :

#!/bin/sh

path=`dirname $0`
path=`dirname $path`
cd $path/share/pysdm
python2 pysdm.py
  •  Lakukan kompilasi untuk membuat paketnya pada direktori pysdm (ada file PKGBUILD) dengan perintah sebagai berikut:
 makepkg
  • Setelah selesai nanti akan ada file baru hasil kompilasi dengan nama pysdm-0.4.1-1-i686.pkg.tar.xz, selanjutnya tinggal klik kanan, lalu pilih "open with software install"

Selanjutnya tinggal mengikuti proses installasi seperti biasa, aplikasi ini akan terinstall di menu System->Administration->Storage Device Manager.

Salam,

-iip-




No comments:

Setting DeepCool AK400 Digital CPU fan di Manjaro Linux

  Baru rakit PC dan pakai AK400 Digital untuk CPU fannya, setelah install linux ternyata tulisan digitalnya gak tampil, cari-cari di interne...